Seberapa amankan keamanan akses jaringan
internet yang anda miliki ? Tentunya dengan semakin berkembangnya dunia
maya internet maka aktivitas kita tidak lepas dari Internet. Mulai dari aktifitas Bisnis atau Pekerjaan, Pembelajaran, hiburan sampai aktivitas interaktif social sudah mulai menggunakan sarana akses Internet. Namun dibalik kemudahan sarana internet juga tak lepas dari ancaman keamanan jaringan Internet
itu sendiri, gangguan atau hal negatif yang ada di Internet bisa berupa
bahaya dari ancaman Virus , malware, Phising site , scam site dan efek
negatif Pornography, terutama bila akses internet tersebut digunakan
oleh anak anak dan remaja.
Salah satu cara untuk mengamankan
jaringan dari hal hal negatif tersebut diatas dan sekaligus bisa membuat
Internet yang aman dan sehat yaitu menggunakan sarana DNS Norton.
Norton yang merupakan salah satu penyedia Software
yang terkemuka ini memberikan layanan gratis public DNS Norton. Dengan
menggunakan DNS Norton ini maka kemanan akses internet kita akan semakin
terjamin, karena DNS Norton ini bisa menghindarkan kita dari website
yang terdeteksi mengandung Virus, Fraud Site, Phising site, Scam site
dan situs situs yang berbahaya dan juga bisa digunakan untuk memblokir
akses Pornography.
Ada 3 opsi yang di sediakan oleh Norton DNS ini yaitu :
A. Sistem Kemanan / Security untuk malware, phishing sites, scam sites and web proxies
Preferred DNS : 198.153.192.40
Alternate DNS : 198.153.194.40
B. Sistem Kemanan / Security dan Pornography
Preferred DNS : 198.153.192.50
Alternate DNS : 198.153.194.50
C. Sistem Kemanan / Security untuk Pornography + Non-Family Friendly
Preferred DNS: 198.153.192.60
Alternate DNS: 198.153.194.60
Diposting oleh
Unknown
8/05/2012